[TOP 3 NEWS] Anies-Cak Imin ke Rumah Rizieq, 2 Bacapres Safari Politik di Jatim, KPK Geledah Rumah

2023-09-28 44

JAKARTA, KOMPAS.TV Berikut adalah berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Kamis, (28/9/2023):

Berita pertama, kedatangan Cak Imin dan Anies Baswedan di kediaman Rizieq Shihab untuk menjadi saksi pernikahan putri Rizieq Shihab. Selain Anies dan Imin, tampak para petinggi PKB dan NasDem yang turut hadir dalam acara pernikahan tersebut. Cak Imin sampaikan doa dan harapannya agar Syarifah & Sayyid menjadi keluarga sakinah mawaddah warahmah yang selalu dalam keberkahan-nya.

Baca Juga Kala Cak Imin Sebut Anies Tambah Terkenal Usai Dicopot dari Mendikbud di https://www.kompas.tv/video/447500/kala-cak-imin-sebut-anies-tambah-terkenal-usai-dicopot-dari-mendikbud

Berita kedua, Bacapres Prabowo Subianto menemui para kiai dan tokoh masyarakat di Surabaya. Prabowo Subianto menemui sejumlah Kiai Nahdhlatul Ulama di sebuah hotel di Surabaya. Kemudian Anies-Muhaimin juga bersafari ke pondok pesantren Darussalam, Banyuwangi jawa timur.

Baca Juga Klarifikasi Prabowo Subianto dan Kementan soal Isu Tampar dan Cekik Wamentan di https://www.kompas.tv/regional/446011/klarifikasi-prabowo-subianto-dan-kementan-soal-isu-tampar-dan-cekik-wamentan

Berita ketiga, KPK diketahui tengah menggeledah rumah Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.KPK memang tengah menyelidiki kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian. Sebanyak 2 orang yang diduga penyidik KPK keluar dari rumah Yasin Limpo tanpa berkomentar. Sebelumnya pada 19 Juni 2023, Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo juga diperiksa KPK.

Video Editor: Firmansyah

#mentan #anies #prabowo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/447549/top-3-news-anies-cak-imin-ke-rumah-rizieq-2-bacapres-safari-politik-di-jatim-kpk-geledah-rumah